Site icon BULATIN

I Phone X Akan Hadir di Indonesia 22 Desember, Dengan Harga?

I Phone X Akan Hadir di Indonesia 22 Desember, Dengan Harga?I Phone X Akan Hadir di Indonesia 22 Desember, Dengan Harga?

I Phone X Akan Hadir di Indonesia 22 Desember, Dengan Harga?

I Phone X Akan Hadir di Indonesia 22 Desember, Dengan Harga?

Bulatin.com – iPhone X akan Segera Hadir Di indonesia tepatnya pada Jumat, 22 Desember 2017. Seri Smartphone Apple terbaru lainnya yaitu iPhone 8 dan iPhone 8 Plus juga akan melenggang di Tanah Air pada tanggal yang sama.

Informasi ini disampaikan oleh Djatmiko Wardoyo, Direktur Komunikasi dan Pemasaran Erajaya Group melalui pesan singkat, Jumat (8/12/2017) di Jakarta.

“Telematika Artha Mandiri, anak usaha Erajaya Group akan segera menghadirkan produk-produk terbaru Apple pada 22 Desember 2017 yang terdiri dari iPhone X, iPhone 8, dan iPhone 8 Plus,” ujar Djatmiko.

Ia memaparkan, ketiga iPhone terbaru tersebut akan tersedia di jaringan grup retail Erajaya, yaitu iBox, beberapa outlet Erafone, dan Urban Republic di seluruh Indonesia.

Namun sayang, Djatmiko belum menginformasikan soal harganya. “Untuk harga ditunggu. Kami akan segera menginformasikannya,” pungkasnya.

Sebagai informasi, di negara tetangga seperti Singapura, ketiga resmi dipasarkan pada 3 November 2017. Di negara tersebut iPhone X dijual mulai 1.648 dolar Singapura atau sekitar Rp 16,4 juta.

Sementara iPhone 8 dijual seharga 1.148 dolar Singapura atau sekitar Rp 11,3 juta dan iPhone 8 Plus dibanderol Rp 1.308 dolar Singapura atau sekitar Rp 12,9 juta.

Smartfren juga memberikan informasi terkait hal tersebut, di mana perusahaan akan menawarkan iPhone X, iPhone 8, dan iPhone 8 Plus.

“Smartfren akan menawarkan produk terbaru Apple pada Jumat, 22 Desember. Adapun produk yang ditawarkan antara lain iPhone X serta generasi baru iPhone 8 dan iPhone 8 Plus,” kata Derrick Surya, VP Brand dan Marcomm Smartfren

“Untuk harga, spesifikasi, paket data bundle dan lain-lain, kami baru merilis detailnya pada tanggal yang sama (22 Desember 2017),” tutupnya.

Exit mobile version