Site icon BULATIN

Kabar Baik untuk Arsenal Jelang Lawan Manchester City: Erling Haaland Belum Pasti Tampil

Kemenangan 3-1 Manchester City atas Aston Villa pada pekan ke-23 Liga Inggris 2022/2023, Senin (13/2/2023) WIB sepertinya harus dibayar mahal. Penyerang andalan Citizen, Erling Haaland, harus menderita cedera paha.

Haaland hanya bermain selama 45 menit. Di awal babak kedua, dirinya ditarik keluar dan digantikan oleh Julian Alvarez. Ia sempat menyumbang satu assist sebelum diganti.

Manajer Manchester City, Josep Guardiola menjelaskan, cedera yang dialami Haaland belum diketahui seberapa parah. Hal ini akan jadi kabar buruk bagi Man City, tetapi jadi kabar baik bagi Arsenal.

Dua tim teratas di klasemen Liga Inggris ini akan saling berhadapan di Emirates Stadium, Kamis (16/2/2023) WIB mendatang. Guardiola belum bisa memastikan Haaland siap tampil di laga itu.

Haaland akan menjalani pemeriksaan lebih dulu selepas laga. Pemeriksaan ini bertujuan untuk mengetahui seberapa lama sang pemain harus menepi.

“Dia mendapat cedera yang lumayan parah dan merasa tidak nyaman. Kami tidak ingin mengambil risiko dan kami akan pantau dalam beberapa hari,” kata Guardiola kepada Sky Sports.

“Semoga saja dia siap [lawan Arsenal]. Tapi kami akan lihat lagi,” sambungnya.

Cedera Haaland tersebut berawal dari tabrakan dengan kiper Aston Villa, Emiliano Martinez. Momen itu terjadi di pertengahan babak pertama.

Dalam laporan yang sama, Haaland memang sempat terindikasi bermasalah dengan bagian paha selepas benturan itu. Akan tetapi, dirinya dipertahankan hingga babak pertama usai.

Kondisi yang tidak nyaman di kakinya memaksanya harus mengakhiri laga lebih awal. Pencetak 25 gol dari 21 pertandingan di Liga Inggris ini pun akhirnya ditarik keluar.

Sebagai top skor kompetisi dan penyerang tajam, kehilangan Haaland akan sangat berpengaruh bagi Man City. Apalagi laga melawan Arsenal nanti cukup krusial karena laga itu bisa memastikan apakah Man City bisa mendekat atau menjauh dari persaingan juara.

Guardiola kini dipusingkan dengan penggantinya. Walaupun memiliki Alvarez, sang manajer masih belum merasa tenang dan berharap Haaland bisa segera sembuh.

“Kami punya sekitar 18 atau 19 pemain di dalam skuad, mungkin yang terkecil di Premier League. Jadi sangat penting bagi kami agar pemain tidak mengalami cedera,” kata Guardiola.

Exit mobile version