Site icon BULATIN

Kisah Wanita Australia Buta Usia Gunakan Maskara Kadaluwarsa

Kisah Wanita Australia Buta Usia Gunakan Maskara Kadaluwarsa

Kisah Wanita Australia Buta Usia Gunakan Maskara Kadaluwarsa

Bulatin.com – Memakai make-up bisa menunjang penampilan. Namun, wanita perlu waspada dengan tanggal kedaluwarsa produk kecantikan yang dipakainya sebab bisa menimbulkan dampak negatif, seperti yang dialami salah satu wanita asal Australia ini.

Shirley Potter, wanita berusia 50 tahun dari Adelaide, Australia mengaku menjadi buta setelah menggunakan maskara berusia 20 tahun. Dia memakai produk tersebut sebelum keluar malam bersama putri-putrinya. Namun keesokan paginya, sang suami, Steve memberitahu bahwa matanya merah dan meradang.

Shirley terlahir dengan cacat di mata kirinya, yang berarti dia tidak pernah melihat atau merasakannya. Namun dia mulai merasakan sakit luar biasa di kedua matanya dan tahu bahwa ada sesuatu yang salah.

Ketika beberapa bulan berlalu, dia merasa penglihatannya memburuk dan setelah berulang kali mengunjungi spesialis mata, seorang dokter mata akhirnya mendiagnosa dia dengan infeksi serius. Dokter tersebut mengatakan kemungkinan itu terjadi karena Shirley menggunakan produk make-up lama atau kedaluwarsa.

Saat menyadari mengalami infeksi, dia telah dinyatakan buta dan diperkirakan kehilangan penglihatan sepenuhnya dalam tiga tahun ke depan. Atas kasus ini, para ahli memperingatkan mereka lebih sadar terhadap tanggal kedaluwarsa produk kecantikan.

“Aturan yang umum adalah produk yang Anda aplikasikan di sekitar mata, biasanya bertahan sekitar tiga hingga enam bulan,” kata Sally Nolan, Direktur Fesyen dan Kecantikan di Majalah New Idea, seperti dilansir dari Independent.

Sementara untuk foundation dan sejenisnya bisa bertahan hingga sekitar satu tahun hingga 18 bulan. Lantas bagaimana mengetahui bahwa produk riasan telah kedaluwarsa?

Umur simpan suatu produk bergantung pada saat dibuka pertama kali, bagaimana penyimpanan dan jenis pengemasannya. Namun, sebagian besar produk memiliki tanda Period After Opening (PAO), yang berfungsi sebagai panduan berapa lama produk itu aman digunakan setelah dibuka.

Biasanya, maskara dan eyeliner bertahan tiga hingga enam bulan, foudation enam bulan hingga satu tahun. Sementara lipstik dan lip liner sekitar dua hingga tiga tahun. Produk perawatan kulit seperti pembersih dan eksfoliator aman digunakan hingga satu tahun setelah dibuka.

Exit mobile version