oleh

Manajer MU Ralf Rangnick Konfirmasi Alex Telles Bakal Main Melawan Aston Villa

Manajer Manchester United, Ralf Rangnick membocorkan susunan line up timnya jelang melawan Aston Villa. Ia mengonfirmasi Alex Telles akan bermain di laga ini.

Dini hari nanti, Manchester United akan bertandang ke Birmingham. Mereka akan menantang Aston Villa di pertandingan pekan ke-22 EPL.

Di laga ini, Manchester United diperkirakan akan membuat beberapa pergantian pemain. Karena jadwal yang dilakoni MU cukup padat.

Rangnick mengonfirmasi salah satu pemain yang bakal bermain di laga ini adalah Alex Telles. “Dia [Telles] akan bermain di pertandingan ini [vs Villa],” ujar Rangnick kepada MUTV.

Menurut Rangnick, terlepas Shaw mendapatkan akumulasi kartu, Telles layak diberi kesempatan bermain. Karena ia menilai sang bek telah bekerja keras sehingga ia pantas diberi kesempatan.

“Ya, Luke memang mendapatkan suspensi sehingga ia tidak bisa bermain. Namun Alex layak mendapatkan kesempatan karena ia slelau bermain dengan baik,”

“Saya pribadi senang memiliki dua pemain seperti Luke dan Alex di posisi bek kiri. Situasi yang sama mirip dengan di pos bek kanan, di mana saya memiliki Diogo Dalot dan Aaron Wan-Bissaka,”

Menurut Rangnick, gaya bermain Shaw dan Telles berbeda satu sama lain. Sehingga keduanya memberikan banyak opsi bagi tim pelatih.

“Saya rasa Alex lebih seperti offensive wingback. Situasi yang sama mirip dengan Diogo Dalot di sisi kanan,”

“Sementara kedua fullback asal Inggris kami [Shaw dan Wan-Bissaka] lebih seimbang saat bertahan dan menyerang. Jadi situasi ini membuat kami para pelatih memilih lebih banyak opsi,” ujarnya.

Manchester United akan melakoni laga tandang di akhir pekan ini. Setan Merah akan menyambangi markas Aston VIlla di pekan ke-22 EPL.

Manchester United berharap meraih kemenangan di laga ini. Setelah mereka menyingkirkan Aston Villa dari ajang FA Cup di awal pekan kemarin.