Impian Harry Kane Perkuat Inggris di Piala Dunia Mulai Terancam
Bulatin.com – Timnas Inggris patut khawatir dengan cedera bomber Tottenham Hotspur, Harry Kane. Sebab, cedera yang dialami Kane saat menghadapi AFC Bournemouth, Minggu 11 Maret 2018 atau Senin dini hari WIB, terbilang sangat serius.
Cedera bermula saat Kane melepaskan tembakan ke gawang Bournemouth di menit 34. Kala itu, upaya Kane diadang oleh kiper Bournemouth, Asmir Begovic.
Engkel Kane tersangkut di sela-sela kaki Begovic. Krek! Suara itu terdengar begitu keras dari engkel Kane.
Dilansir Daily Mirror, hasil pemeriksaan sementara, Kane mengalami cedera pada ligamen engkelnya.
Cedera ini sempat dialami Kane pada 18 September 2016 lalu. Kala itu, Kane tak bermain selama tujuh pekan.
Diagnosa yang sama berlaku untuk Kane dalam kasus kali ini. Dia diprediksi akan absen sampai 30 April 2018.
Tapi, ada kemungkinan juga cederanya memburuk dan bisa saja peluangnya tampil di Piala Dunia 2018, musnah. Tentu saja, hal ini sangat tak diinginkan timnas Inggris yang akan tampil di Piala Dunia 2018.