Tol Pemalang Semarang Bisa Digunakan Saat Mudik
Bulatin.com – Kemantapan infrastruktur menyambut musim mudik terus dimatangkan. Arus mudik sendiri diprediksi mulai terjadi minggu depan.
Salah satu jalur yang diprediksikan akan dilintasi pemudik adalah tol Pemalang-Semarang. Kakor Lantas Polri, Irjen Pol Royke Lumowa memastikan jalur sudah bisa dilalui per 12 Juni yang akan datang.
” Pelaksanaan proyek jalan tol ini (Pemalang-Semarang) terus dikebut supaya selesai sesuai target. Maka dari itu kita juga melakukan pemantauan, ” kata Royke waktu melakukan peninjauan, Jumat (1/6).
Infrastruktur yang terpantau terus dikerjakan adalah jembatan Kali Kuto. Diharapkan, bisa selesai tepat waktu hingga dapat dilewati pemudik.
” Mudah-mudahan tanggal 12 Juni tersambung, 13 Juni seterusnya tidak ada masalah. Tidak perlu rekayasa, tapi boleh melewati jembatan Kali Kuto, ” ujarnya.
Untuk penerangan jalan, Korlantas Polri sudah berkoordinasi dengan Polda Jawa Tengah. Sebab hasil pemantauan penerangan di jalur-jalur mudik tersebut masih sangat minim.
” Untuk sementara, penerangan belum maksimal masih darurat. Pak Kapolda Jateng sudah menyiapkan setiap lima kilometer ada mobil patroli polisi yang ada beberapa penerangan darurat, ” ucapnya.
Kepada pemudik, Royke berpesan tetaplah berhati-hati. Karena beberapa jalur yang baru selesai pembangunan mempunyai penerangan yang masih sangat terbatas.
” Namanya juga fungsional, belum sepenuhnya 100 % dia berfungsi sebagai tol sebenarnya. Tidak perlu ngebut, ikuti arahan-arahan petugas, ” tandasnya.