oleh

Walau Georginio Wijnaldum Pindah Ke PSG, Liverpool Tak Akan Mencari Penggantinya

Harapan fans Liverpool untuk bisa melihat pengganti Georginio Wijnaldum pupus karena Jurgen Klopp menegaskan ia tak akan mencari penggantinya.

Wijnaldum adalah sosok penting di lini tengah Liverpool. Ia biasanya menjadi pilihan tetap Klopp bersama Fabinho dan Jordan Henderson.

Namun Wijnaldum cabut pada musim panas ini. Sebab Liverpool gagal memperpanjang kontraknya di Anfield. Wijnaldum pun cabut ke PSG. Dari situ Liverpool santer disebut segera mencari penggantinya.

Liverpool kini akan segera menjalani laga perdananya di Premier League 2021-22 melawan Norwich City. Jelang pertandingan itu, Jurgen Klopp disinggung soal pengganti Georginio Wijnaldum.

Namun Klopp malah bertanya balik pada para jurnalis terkait siapa pemain yang mereka rasa pantas diangkut ke Liverpool. Ia juga mengisyaratkan tak akan mencari pengganti Wijnaldum karena ia merasa ada pemain lain yang bisa menggantikannya, salah satunya adalah Curtis Jones.

“Anda beri tahu saya, jika Anda akan merekrut seorang gelandang, beri tahu saya sebuah nama? Kami dapat mengandalkan gelandang kami dan Anda memberi tahu saya bahwa kami perlu mengganti Gini,” jawabnya seperti dilansir Goal.

“Hendo [Jordan Henderson] dan Thiago tidak terlibat dalam pramusim selain dari waktu seminggu, kami memainkan beberapa pertandingan dengan [James] Milner, Naby Keita dan Harvey [Elliott], kami memiliki gelandang lain yang bermain seperti itu,” serunya.

“[Alex] Oxlade-Chamberlain, Fabinho, Curtis Jones. Curtis adalah pemain lain yang bisa dan akan membuat langkah berikutnya dan merupakan bakat luar biasa,” puji Klopp.

Ada seruan agar Liverpool mencari gelandang kreatif sebagai pengganti bagi Georginio Wijnaldum. Ada juga yang berharap The Reds mencari pemain yang bisa menyumbangkan lebih banyak gol dari lini tengah. Jurgen Klopp mendengar seruan tersebut. Akan tetapi Klopp mengatakan gelandang bertipe seperti itu tak sesuai dengan skema permainan yang dirancangnya.

“Profil yang berbeda, sekarang Anda memberi tahu saya pemain mana yang kami butuhkan? Apa yang harus dimiliki pemain? Ia mencetak lebih banyak gol dari Gini? Ia bertahan lebih baik dari Fab? Ia lebih kreatif dari Naby, Curtis, Ox, Harvey? Apa yang Anda inginkan?”

“Jadi ia harus mencetak lebih banyak gol? Oke. Masuk akal. Saya tidak tahu gelandang mana yang mencetak lebih banyak gol dari posisi itu daripada pemain yang kami miliki,” ujarnya.

“Kami tidak pernah mengatakan bahwa kami tidak perlu berkembang – kami harus berkembang – tetapi untuk mencetak lebih banyak gol dari posisi lini tengah, Anda harus menciptakan situasi untuk itu. Anda tidak bisa hanya mengatakan kami membutuhkan seorang gelandang untuk mencetak lebih banyak gol, jika seorang gelandang bermain untuk kami itu tidak mudah mereka selalu dalam situasi mencetak gol, mereka harus melakukan pekerjaan yang berbeda, kami memiliki pengaturan khusus dari tim kami,” terang Klopp.

Selain Curtis Jones, ada Naby Keita yang bisa menjadi pengganti Georginio Wijnaldum di Liverpool. Namun dengan catatan, ia tak lagi sering cedera.