oleh

Lowongan Kerja Bank Syariah Indonesia untuk Lulusan S1 dan S2

PT Bank Syariah Indonesia Tbk atau BSI membuka lowongan kerja untuk Officer Development Program (ODP) IT dan ODP Risk.

“Penutupan 13 Juni 2021,” tulis pengumuman BSI di situs https://banksyariahindonesia.experd.com, Rabu, 9 Juni 2021.

Ada dua jenis persyaratan untuk lowongan kerja tersebut: persyaratan umum dan persyaratan pengalaman serta keahlian.

Persyaratan umum untuk ODP IT adalah:
– Warga Negara Indonesia.
– Pendidikan minimal S1 Semua Jurusan, Diutamakan jurusan Teknik Informatika, Sistem Informatika, Ilmu Komputer, Teknik Elektro, Manajemen Informatika, Matematika, dan Statistik.
– IPK:
S1 minimal 3.00 dari skala 4.00
S2 minimal 3.25 dari skala 4.00
– Usia:
Fresh Graduate S1 maksimal 25 tahun per tanggal 9 Juni 2021.
S2 / berpengalaman maksimal 28 tahun per tanggal 9 Juni 2021.
– Belum menikah.
– TOEFL ITP score minimal 450 / IELTS score minimal 5.0.
– Tidak pernah terlibat kasus hukum.
– Bersedia ditempatkan di Jakarta.

Adapun Persyaratan Pengalaman dan Keahlian:
– Aktif dalam berorganisasi/kewirausahaan dan berprestasi.
– Memiliki kemampuan enterpreneurship dan bisnis digital yang baik.
– Inovatif dan kreatif.
– Memiliki kemampuan komunikasi dan analisis yang baik.
– Dapat bekerja secara tim maupun individu.
Cepat beradaptasi.
– Memiliki motivasi yang tinggi dalam berkarier di bidang IT.
– Lebih disukai memiliki pengalaman di bidang Financial Technology (Fintech)/StartUp.

Sedangkan untuk ODP Risk, persyaratan umumnya adalah
– Warga Negara Indonesia.
– Pendidikan minimal S1 Semua Jurusan, kecuali Filsafat, Perpustakaan, dan Kebidanan.
IPK:
S1 minimal 3.00 dari skala 4.00
S2 minimal 3.25 dari skala 4.00
– Usia:
Fresh Graduate S1 maksimal 25 tahun per tanggal 9 Juni 2021.
S2 / berpengalaman maksimal 28 tahun per tanggal 9 Juni 2021.
– Belum menikah.
– TOEFL ITP score minimal 450/IELTS score minimal 5.0.
– Tidak pernah terlibat kasus hukum.
– Bersedia ditempatkan di Seluruh Indonesia.

Adapun Persyaratan Pengalaman dan Keahlian untuk ODP Risk adalah:
– Aktif dalam berorganisasi/kewirausahaan dan berprestasi.
– Memiliki kemampuan analisis yang baik.
– Dapat bekerja secara tim maupun individu.
– Cepat beradaptasi.
– Memiliki motivasi yang tinggi dalam berkarier di bidang Ekonomi dan Risiko.

Info pendaftaran lebih lanjut pada situs web https://banksyariahindonesia.experd.com dan akun Instagram Bank Syariah Indonesia.