oleh

Bupati Tasdi Dipecat Dari Ketua DPC PDIP Purbalingga

Bupati Tasdi Dipecat Dari Ketua DPC PDIP Purbalingga

Bulatin.com – Usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bupati Purbalingga, Tasdi langsung dipecat sebagai Ketua DPC PDIP Purbalingga. Keputusan pemecatan dilakukan pada Senin (5/6) malam.

Wakil Ketua DPC PDIP Purbalingga Bidang Kaderisasi, Tongat mengatakan, status keanggotaan Tasdi di PDIP langsung dipecat. PDIP sudah memiliki komitmen, siapa saja kader terlibat korupsi langsung dipecat.

” Semua kader PDIP diwanti-wanti melakukan pekerjaan sesuai prosedur yang berlaku. Sebelumnya kan sudah banyak contoh-contoh, itu sebagai pedoman jangan korupsi. Pak Tasdi sendiri sudah dipecat sejak kemarin, ” katanya yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Purbalingga, Selasa (5/6).

Tasdi sendiri, dikatakan Tongat, menjabat ketua DPC PDIP Purbalingga selama 3 kali. Nantinya sesuai prosedur akan ada PLT dari DPD PDIP Jateng.

” Akan segera diisi kekosongan di DPC. Apalagi ini kan mendekati pemilihan Gubernur Jateng “, tuturnya.

Menanggapi terjaringnya Tasdi oleh KPK, Tongat mengatakan tinggal menunggu perkembangan ke depan apakah terbukti atau tidak. Kalau memang terbukti segera diproses hukum. Secara pribadi, ia sendiri tidak menduga kasus yang membelit Tasdi.

” Manusia kan tidak sempurna. Kalau pemerintahan kan memang ada kemajuan, ” ujarnya.