Tanggapan Dewi Perssik Soal Banyak Artis Terjerat Narkoba
Bulatin.com – Tertangkapnya aktor tampan Fachri Albar, Roro Fitria dan Dhawiya atas kepemilikan narkoba, pedangdut Dewi Perssik mengaku terkejut dan menyesali perbuatan ketiga pesohor hiburan tersebut. Wanita asal Jember, Jawa Timur itu ‘mengharamkan’ narkoba dalam hidupnya.
“Narkoba buat aku itu adalah sesuatu barang yang harus kita jauhi dan kita tidak boleh mengenal, hanya boleh cukup tahu,” kata Dewi, Senin 20 Februari 2018.
Dewi menyebut bahwa pergaulan anak jaman sekarang harus benar-benar membutuhkan pengawasan orangtua.
“Karena narkoba itu membahayakan kita tapi jangan sampai mau tahu bagaimana rasanya, jangan mencoba, jangan mau di iming-imingi seperti apapun. Dia (Narkoba) sangat membahayakan karena anak jaman sekarang ini kan terkadang pergaulan mempengaruhi diri sendiri. Aku haramkan narkoba dari hidupku,” sambung istri dari Angga Wijaya tersebut.
Pemilik goyang gergaji itu mengatakan bahwa narkoba bisa menghantui siapa saja.
“Benar sekali, bukan hanya dari kalangan artis saja, dari golongan umum saja banyak. Kalau memang pergaulannya bebas bisa saja terjerat narkoba. Jadi aku pribadi lebih baik dibilang anak kuper dipergaulan dari pada ikut-ikutan pakai Narkoba,” katanya.
Dewi yang kesehariannya padat dengan jadwal syuting membuat dirinya enggan menghabiskan waktu di luar.
“Salah satu contoh, selesai kerja aku langsung pulang. Bukan berarti aku tidak sayang sama teman-teman tidak mau kumpul, takutnya apa, tidak semua teman kita itu baik. Rambut hitam boleh sama, tapi kadang kala kita enggak tahu hati seseorang kan,” katanya.