Harapan Liverpool untuk merekrut Marcelo Brozovic dari Inter Milan semakin mendekati kenyataan. Sang gelandang diberitakan bisa direkrut oleh kubu The Reds pada musim panas nanti.
Gelandang 27 tahun tersebut musim ini menjadi sosok yang krusial bagi Inter Milan. Ia dipercaya oleh Antonio Conte untuk mengatur aliran permainan Nerrazurri dan ia tampil apik dalam melaksanakan tugas itu.
Performa menawan Brozovic diberitakan memukau sosok Jurgen Klopp. Manajer Liverpool itu menilai bahwa Brozovic bisa memberikan kontribusi yang besar untuk lini tengahnya musim depan.
Calciomercato mengklaim bahwa Liverpool semakin dekat untuk mengamankan jasa Brozovic. Sang gelandang diberitakan berpotensi dibajak di musim panas nanti.
Menurut laporan tersebut, pihak Inter Milan saat ini berpotensi besar kehilangan Brozovic di musim panas nanti.
Sang gelandang diketahui kontraknya habis di tahun 2022. Dengan banyaknya tim yang tertarik dengannya, Inter memutuskan untuk memperbaharui kontrak sang pemain.
Namun hingga saat ini proses negosiasi kontrak anyar ini masihg macet. Pasalnya Brozovic meminta gaji sebesar 5,2 juta pounds per musim sementara Inter hanya sanggup membayar 3.9 juta pounds per musim. Itulah mengapa Liverpool bisa memanfaatkan situasi ini untuk membajaknya.
Namun Liverpool diketahui harus siap membayar uang cukup besar untuk mengamankan jasa Brozovic.
Sang gelandang diberitakan memiliki klausul rilis yang cukup tinggi. The Reds harus menebusnya di angka 52 juta pounds di musim panas nanti.
Inter diberitakan tidak mau menurunkan klausul ini sehingga Liverpool harus siap membayar penuh untuk mengamankan jasa pemain Timnas Kroasia tersebut.
Liverpool bukan satu-satunya tim yang tertarik untuk merekrut jasa pemain 27 tahun tersebut.
Barcelona dan Real Madrid dirumorkan juga tengah mengintai jasanya di musim panas nanti.